Langsung ke konten utama

Hasil Copa del Rey: Barcelona Diimbangi Real Madrid 1-1

Barcelona - Real Madrid membawa pulang modal bagus dari lawatannya ke markas Barcelona. Di leg pertama semifinal Copa del Rey, El Real bermain imbang 1-1.

Pada laga yang dihelat di Camp Nou, Kamis (7/5/2019) dini hari WIB, Madrid bermain sebagai tim tampil lebih agresif dengan membuat delapan attempts, meski hanya dua yang mengarah ke gawang. Sementara Barca cuma bikin tujuh attempts dengan tiga on target.

Madrid unggul duluan pada menit keenam lewat Lucas Vazquez dan baru bisa disamakan oleh Malcom pada menit ke-57. Skor tersebut bertahan hingga akhir laga.

Dengan hasil ini, Madrid diunggulkan untuk bisa lolos ke final mengingat leg kedua akan dihelat di Santiago Bernabeu 28 Februari mendatang.

Jalannya pertandingan

Barca menurunkan susunan pemain terbaiknya minus Lionel Messi yang disimpan di bangku cadangan karena mengalami cedera akhir pekan kemarin,. Malcom mengisi tempat kapten Los Cules tersebut.

Sementara di kubu Madrid, Keylor Navas ada di bawah mistar dengan Gareath Bale, Casemiro, Marco Asensio, dan Isco memulai pertandingan dari sisi lapangan.

Meski melakukan tujuh pergantian, Madrid memulai pertandingan lebih agresif ketimbang Barca. Mereka dapat peluang pada di menit kelima ketika Vinicius Junior berakselerasi melewati pertahanan Barca dan melepaskan umpan tarik yang disambut sepakan keras Toni Kroos, namun bisa ditepis Marc-Andre Ter Stegen.

Semenit setelahnya Vinicius kembali jadi mimpi buruk pertahanan Barca ketika dia sukses melewati adangan bek lawan dan memberikan umpan kepada Karim Benzema. Nama terakhir cuma menggulirkan bola balik dengan pelan sebelum disontek Vazquez dengan sempurna ke gawang Ter Stegen dan membawa Madrid unggul 1-0.

Barca pun langsung tersentak dan balik menekan Madrid setelah gol tersebut, tapi beberapa peluang yang didapat belum bisa membahayakan gawang Navas. Baru pada menit ke-32 Barca membuat peluang berbahaya lewat sepakan keras Ivan Rakitic yang membentur mistar.

Tiga menit setelahnya giliran Suarez yang memaksa Navas berjibaku usai menepis sepakan mendatarnya ke pojok gawang. Skor 1-0 untuk keunggulan Madrid bertahan hingga babak pertama usai.

Masuk di babak kedua, Barca langsung menekan pertahanan Madrid dan tak memberikan kesempatan lawan mengembangkan permainan. Hasilnya pada menit ke-57, Malcom sukses menyamakan skor jadi 1-1.

Berawal dari serangan Barca yang digagalkan Navas, bola liar jatuh di kaki Suarez yang lantas menembak ke arah gawang dan mampu disapu oleh Raphael Varane. Tapi, bola muntah diambil Malcom untuk dibidik ke tiang jauh dan melewati adangan Varane, Sergio Ramos, dan Navas sebelum jadi gol.

Pada menit ke-62 Coutinho mendapat peluang untuk bawa Barca berbalik unggul tapi Navas dengan sigap menepis bola tersebut. Coutinho lantas ditarik keluar pada menit ke-63 digantikan Messi.

Masuknya Messi tak mengubah banyak jalannya pertandingan karena Madrid mampu bertahan dengan baik meredam serangan-serangan Barca. Tak ada lagi gol tercipta dan laga usai dengan skor 1-1.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Barcelona Tekuk Eibar 2-0

Eibar - Barcelona kembali ke jalur kemenangan di La Liga. Blaugrana memetik poin penuh usai menekuk tuan rumah Eibar dengan skor 2-0. Dalam lanjutan La Liga di Ipurua, Eibar, Sabtu (17/2/2018), Barca memimpin 1-0 hingga turun minum. Gol pemecah kebuntuan dicetak Luis Suarez pada menit ke-16. Meski Eibar harus bermain dengan 10 orang usai Fabian Orellana diganjar kartu merah di babak kedua, Barca kesulitan mencetak gol tambahan. Gol kedua mereka baru datang ketika waktu normal tersisa dua menit lewat kaki Jordi Alba. Barca sebelumnya sempat mendapatkan dua hasil seri secara beruntun di La Liga setelah ditahan imbang Espanyol 1-1 dan Getafe 0-0. Berkat kemenangan ini, Barca mengumpulkan 62 poin dari 24 pertandingan dan duduk di puncak klasemen sementara La Liga. Mereka unggul sepuluh poin atas Atletico Madrid yang jadi pesaing terdekat. Eibar menghuni peringkat ketujuh dengan 35 poin. Jalannya Pertandingan Eibar mencoba mengambil inisiatif serangan pada menit-menit awal...

Barcelona Vs Getafe: Messi Gemilang, El Barca Menang 5-2

Barcelona - Barcelona berhasil mengalahkan Getafe 5-2 dalam laga lanjutan Liga Spanyol. Lionel Messi tampil gemilang dengan membuat dua gol dan satu assist. Barcelona menghadapi Getafe di Camp Nou, Jumat (23/4/2021) dini hari WIB. Blaugrana tampil sangat dominan sepanjang laga. Mereka mencatatkan pengusaan bola sebesar 80,5 persen dibanding milik Getafe yang hanya 19,5 persen. Barcelona mampu mencetak lima gol di laga ini melalui brace Lionel Messi (menit ke-8 dan 33'), gol bunuh diri Sofian Chakla (28') serta torehan Ronald Araujo (87') dan penalti Antoine Griezmann (90+3'). Meski demikian, lini pertahanan Barcelona harus mendapat sorotan. Pasalnya, El Barca harus kebobolan dua gol dari minimnya tekanan Getafe. Los Azulones mencetak gol lewat bunuh diri Clement Lenglet dan penalti Enes Unal hanya dari satu shoot on target yang mereka lepaskan sepanjang 90 menit. Tambahan tiga angka membuat Barcelona kini mengumpulkan 68 angka di urutan ketiga....

Barcelona Vs Celta Vigo: Barca Dibungkam 1-2

Jakarta - Barcelona menjamu Celta Vigo dengan misi menjaga kans juara. Namun kekalahan 1-2, plus kemenangan Atletico Madrid dan Real Madrid, memastikan Barca gagal. Barcelona menjamu Celta Vigo di Camp Nou, Minggu (16/5/2021) malam WIB dalam lanjutan Liga Spanyol. Mengambil inisiatif, Barca di atas angin ketika Lionel Messi membawa mereka unggul di menit ke-28. Tapi kesalahan pertahanan membuat Celta menyamakan skor 10 menit berselang. Skor 1-1 bertahan sampai babak pertama tuntas. Barcelona menjaga intensitas di paruh kedua, namun dibuat frustrasi oleh tim tamu. Petaka menghampiri ketika Clement Lenglet dikartu merah di menit ke-83. Butuh gol-gol untuk menjaga setiap asa, Barcelona lantas malah dibobol Santi Mina di menit ke-89. Blaugrana pun tumbang di kandang sendiri. Di pertandingan lain, Atletico Madrid menang dramatis lewat dua gol di delapan menit terakhir atas Osasuna. Mereka bertahan di puncak klasemen, unggul dua poin atas Real Madrid yang menang atas Ath...