Langsung ke konten utama

Hukumannya Dul Hanya Setengah Orang Dewasa

JPNN 
JAKARTA - Penyidik Dirlantas Polda Metro Jaya menetapkan putra bungsu Ahmad Dhani, Ahmad Abdul Qodir Jaelani sebagai tersangka kecelakaan maut di Tol Jagorawi dan dikenai Pasal 310 Undang-Undang LLAJ Nomor 22 tahun 2009 dengan ancaman hukuman maksimal 6 tahun penjara dan denda maksimal Rp 12 juta.

Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Rikwanto, karena Dul masih anak di bawah umur dan dilindungi UU 11/2012 tentang Peradilan Anak, maka hukuman maksimal yang mungkin diterimanya hanya setengah hukuman orang dewasa.

"Kalaupun tetap diberlakukan hukuman maksimal, itu separuh dari hukuman orang dewasa. Teks booknya seperti itu, tapi tetap nanti hakim yang memutuskan," kata Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Senin (9/9).

Saat ini, lanjut Rikwanto, penyidik masih fokus menangani kasus Dul dan pemeriksaan saksi-saksi, termasuk terhadap kedua orangtua Dul, yakni Ahmad Dhani dan Maia Estianty. Dari pemeriksaan itu akan diketahui bagaimana perlakuan keduanya orangtuanya terhadap Dul.

Namun pihaknya menggaris bawahi kedua orangtua Dul hanya diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi. Karena dalam UU LLAJ, dan daam UU Pidana, tidak ada hukuman yang dijalani oleh orang lain, artinya Dul tetap menjalani proses hukum dan mempertanggungjawabkannya sendiri.

"Dia akan mendapat perlindungan sesuai UUPA, tapi itu juga tidak menggangu proses pidananya," tegas Rikwanto. Dia juga menambahkan, mengenai hasil tes urine yang dilakukan terhadap Dul, diperkirakan baru selesai sore hari ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Barcelona Tekuk Eibar 2-0

Eibar - Barcelona kembali ke jalur kemenangan di La Liga. Blaugrana memetik poin penuh usai menekuk tuan rumah Eibar dengan skor 2-0. Dalam lanjutan La Liga di Ipurua, Eibar, Sabtu (17/2/2018), Barca memimpin 1-0 hingga turun minum. Gol pemecah kebuntuan dicetak Luis Suarez pada menit ke-16. Meski Eibar harus bermain dengan 10 orang usai Fabian Orellana diganjar kartu merah di babak kedua, Barca kesulitan mencetak gol tambahan. Gol kedua mereka baru datang ketika waktu normal tersisa dua menit lewat kaki Jordi Alba. Barca sebelumnya sempat mendapatkan dua hasil seri secara beruntun di La Liga setelah ditahan imbang Espanyol 1-1 dan Getafe 0-0. Berkat kemenangan ini, Barca mengumpulkan 62 poin dari 24 pertandingan dan duduk di puncak klasemen sementara La Liga. Mereka unggul sepuluh poin atas Atletico Madrid yang jadi pesaing terdekat. Eibar menghuni peringkat ketujuh dengan 35 poin. Jalannya Pertandingan Eibar mencoba mengambil inisiatif serangan pada menit-menit awal...

Barcelona Vs Getafe: Messi Gemilang, El Barca Menang 5-2

Barcelona - Barcelona berhasil mengalahkan Getafe 5-2 dalam laga lanjutan Liga Spanyol. Lionel Messi tampil gemilang dengan membuat dua gol dan satu assist. Barcelona menghadapi Getafe di Camp Nou, Jumat (23/4/2021) dini hari WIB. Blaugrana tampil sangat dominan sepanjang laga. Mereka mencatatkan pengusaan bola sebesar 80,5 persen dibanding milik Getafe yang hanya 19,5 persen. Barcelona mampu mencetak lima gol di laga ini melalui brace Lionel Messi (menit ke-8 dan 33'), gol bunuh diri Sofian Chakla (28') serta torehan Ronald Araujo (87') dan penalti Antoine Griezmann (90+3'). Meski demikian, lini pertahanan Barcelona harus mendapat sorotan. Pasalnya, El Barca harus kebobolan dua gol dari minimnya tekanan Getafe. Los Azulones mencetak gol lewat bunuh diri Clement Lenglet dan penalti Enes Unal hanya dari satu shoot on target yang mereka lepaskan sepanjang 90 menit. Tambahan tiga angka membuat Barcelona kini mengumpulkan 68 angka di urutan ketiga....

Eibar Vs Barcelona: Gol Tunggal Griezmann Menangkan Blaugrana

Eibar - Barcelona menutup Liga Spanyol 2020/2021 dengan kemenangan 1-0 atas Eibar. Satu-satunya gol Barcelona diciptakan oleh Antoine Griezmann. Laga Eibar vs Barcelona di pekan ke-38 Liga Spanyol digelar di Estadio Municipal De Ipurua, Sabtu (22/5/2021) malam WIB. Laga ini sudah tak banyak berpengaruh untuk Barcelona yang sudah dipastikan gagal menjuarai LaLiga. Tandang ke markas Eibar, Barcelona tampil tanpa Lionel Messi. Bintang asal Argentina itu mendapat izin dari pelatih untuk absen latihan kemarin, Jumat (21/5/2021), dan mengakhiri musim lebih cepat. Barcelona menguasai jalannya laga di menit-menit awal. Meski demikian, mereka kesulitan untuk menciptakan peluang. Eibar mendapat tendangan bebas di depan kotak penalti menyusul pelanggaran Junior Firpo kepada Rober. Rober mengeksekusi sendiri tendangan bebas itu, tapi bola masih membentur Sergio Busquets. Peluang lagi untuk Eibar lewat aksi Kike. Mendapat bola terobosan dari Rober, Kike melakukan tusukan d...